Pendidikan

Pendidikan

Iklan

terkini

Kejari Lombok Timur Fokus Selesaikan 4 Kasus Korupsi, Termasuk Kasus BLT Desa Kerongkong

Senin, 23 September 2024, 17.02 WIB Last Updated 2024-09-23T09:02:33Z
Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejari Lombok Timur, Ida Bagus Suwadharma. Foto/ong


LokalNews.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Lombok Timur, menargetkan penyelesaian empat kasus korupsi yang sedang ditangani pada akhir tahun 2024.


Empat kasus korupsi tersebut meliputi kasus KUR BNI Sembalun, proyek Sumur Bor di Suela, pembangunan Dermaga Labuhan Haji, serta kasus korupsi Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Desa Kerongkong.


Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejari Lombok Timur, Ida Bagus Suwadharma, mengungkapkan bahwa semua kasus tersebut telah naik ke tingkat penyidikan.


"Semua kasus sudah naik status ke penyidikan dan tengah berjalan," kata Ida Bagus, Senin (23/9).


Ia juga menambahkan, khusus untuk kasus BLT di Desa Kerongkong, hasil audit sudah turun beberapa waktu lalu. Namun, saat ekspos hasil audit tersebut, terdapat beberapa perbaikan yang perlu diselesaikan oleh Inspektorat.


"Saat ini kami menunggu perbaikan resmi dari Inspektorat, dan perhitungan kerugian negara masih dilakukan," jelasnya.


Lebih lanjut, keempat kasus korupsi tersebut juga sedang menunggu hasil audit dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Untuk kasus BLT Desa Kerongkong, hasil audit dari Inspektorat masih ditunggu.


"Kasus Dermaga Labuhan Haji dan Sumur Bor Suela saat ini masih dalam tahap pengecekan fisik. Setelah itu, baru bisa ditentukan nilai kerugian negara," ujarnya.


Ida Bagus menegaskan bahwa dalam empat bulan ke depan, pihaknya akan memaksimalkan penanganan semua kasus tersebut, dengan target penyelesaian pada akhir 2024.


"Kami optimalkan empat bulan ini agar seluruh kasus dapat selesai sesuai target tahun 2024," pungkasnya. (ong)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kejari Lombok Timur Fokus Selesaikan 4 Kasus Korupsi, Termasuk Kasus BLT Desa Kerongkong

Terkini

Pk husnul

Close x