![]() |
Pasangan nomor urut 02, Drs. H. Haerul Warisin, M.Si. dan Ir. Moh. Edwin Hadiwijaya, M.M. (Iron-Edwin) |
KPU Lombok Timur Tetapkan Pasangan Iron-Edwin Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih di Pilkada 2024
LokalNews.id — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Timur secara resmi menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih dalam Pilkada serentak 2024 melalui rapat pleno terbuka yang digelar pada Jumat malam (9/1/2025). Proses ini merupakan tahapan akhir dalam penyelenggaraan Pilkada 2024 setelah rekapitulasi hasil penghitungan suara sebelumnya.
Keputusan yag dituangkan dalam surat keputusan KPU Nomor 01 Tahun 2025, yang ditandatangani Ketua KPU Lombok Timur, Ada Suci Makbullah. Pasangan nomor urut 02, Drs. H. Haerul Warisin, M.Si. dan Ir. Moh. Edwin Hadiwijaya, M.M. (Iron-Edwin) berhasil meraih suara terbanyak dalam Pilkada Lombok Timur 2024, dengan perolehan 237.120 suara atau 34,56% dari total suara sah.
Ketua KPU Lombok Timur, Ada Suci Makbulah, menyampaikan rasa syukur atas kelancaran seluruh tahapan Pilkada.
“Alhamdulillah, proses perencanaan hingga malam penetapan ini berjalan lancar. Setelah pleno ini, kami akan mengirimkan surat kepada DPRD Lombok Timur untuk diteruskan ke Kementerian Dalam Negeri guna proses pelantikan," ungkapnya.
Ada juga menegaskan bahwa penetapan pasangan calon terpilih baru resmi setelah rapat pleno ini. "Sebelumnya hanya disebut sebagai pasangan dengan perolehan suara tertinggi, namun setelah pleno, mereka resmi menjadi pasangan bupati dan wakil bupati terpilih," jelasnya.
Ada juga menegaskan bahwa penetapan pasangan calon terpilih baru resmi setelah rapat pleno ini. "Sebelumnya hanya disebut sebagai pasangan dengan perolehan suara tertinggi, namun setelah pleno, mereka resmi menjadi pasangan bupati dan wakil bupati terpilih," jelasnya.
Pj Bupati Lombok Timur, H. Juaini Taofik, mengapresiasi penyelenggaraan Pilkada yang berlangsung aman dan kondusif.
“Lombok Timur memiliki jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) terbesar di wilayah Bali-Nusa Tenggara. Alhamdulillah, proses Pilkada berjalan lancar, dan transisi pemerintahan dirasakan sangat adem oleh masyarakat," ujarnya.
Juaini juga menyoroti kedewasaan politik masyarakat Lombok Timur. "Paslon yang menang tidak euforia berlebihan, dan paslon yang tidak menang cepat memberikan ucapan selamat. Ini bukti kedewasaan berpolitik yang patut diapresiasi," tambahnya.
Lebih lanjut, kesuksesan Pilkada di Lombok Timur tidak lepas dari kerja sama KPU, Bawaslu, aparat keamanan, serta kesadaran masyarakat yang tinggi untuk menjaga stabilitas dan menghindari provokasi.
Ketua KPU dan Pj Bupati Lombok Timur, juga memberikan apresiasi kepada media yang turut berperan menyampaikan informasi positif kepada masyarakat.
Dengan penetapan ini, proses Pilkada 2024 di Lombok Timur resmi berakhir, menandai keberhasilan daerah ini dalam menyelenggarakan pemilu secara damai dan demokratis.