LokalNews.id – Perayaan Hari Lahir (Hultah) ke-73 Yayasan Maraqitta'limat dan Haul ke-34 pendirinya, almahgfurullah TGH. Mohammad Zainuddin Arsyad, berlangsung meriah pada Sabtu (15/2). Ribuan jamaah dari Pulau Lombok dan Sumbawa menghadiri acara yang berlangsung di kompleks yayasan di Desa Mamben Lauk, Kecamatan Wanasaba, Lombok Timur.
Selain sebagai momentum refleksi dan syukur, Hultah kali ini juga menjadi ajang perayaan kemenangan bagi pasangan kepala daerah yang didukung oleh Maraqitta'limat pada Pilkada lalu. Yayasan ini menjadi pendukung utama pasangan Gubernur NTB terpilih Lalu Mohammad Iqbal-Indah Damayanti, Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur H. Khairul Warisin-HM. Edwin Hadiwijaya, serta pasangan Bupati Lombok Utara TGH. Najmul Ahyar-Kusmalahadi.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk perwakilan dari Pemprov NTB, Kakanwil Kemenag NTB, Danlanal Mataram, serta unsur Forkopimda Lombok Timur. Ketua Tim Sukses dan pemenangan Gubernur NTB, para tuan guru, serta pejabat daerah juga turut serta dalam perayaan ini.
Dalam kesempatan tersebut, PJ Bupati Lombok Timur, HM. Juani Taofik, menyampaikan apresiasi atas kemajuan Yayasan Maraqitta'limat yang terus berkontribusi di bidang pendidikan, dakwah, dan sosial. Ia menyoroti peran yayasan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan memberikan akses pendidikan kepada masyarakat.
"Maraqitta'limat telah membantu mencerdaskan generasi bangsa. Keberadaannya sangat berarti bagi kemajuan Lombok Timur dan NTB," ujar Taofik.
Ia juga menyinggung pentingnya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Lombok Timur, yang saat ini berada di peringkat 7 dari 10 kabupaten/kota di NTB. Menurutnya, Maraqitta'limat memiliki peran strategis dalam meningkatkan angka tersebut melalui pendidikan.
Sedangkan Ketua Yayasan Maraqitta'limat, Drs. Fadlul Rachman, menegaskan bahwa tahun ini adalah tahun kemenangan bagi Maraqitta'limat. Selain sukses di bidang pendidikan dan dakwah, semua kandidat yang didukung yayasan dalam Pemilu 2024 berhasil terpilih.
"Ini adalah kemenangan kita bersama. Semua program yang kita rancang berjalan sukses, termasuk di bidang pendidikan, dakwah, dan juga politik," ujar Fadlul yang disambut pekikan takbir dari ribuan jamaah.
Ia juga menekankan bahwa keberhasilan ini adalah hasil dari perjuangan panjang dan kerja sama semua pihak, termasuk para jamaah yang terus solid dalam membesarkan yayasan.
Hultah Maraqitta'limat kali ini memiliki nuansa berbeda karena juga menjadi ajang syukuran atas terpilihnya kepala daerah yang didukung yayasan. Namun, Gubernur NTB Lalu Mohammad Iqbal, serta Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur, tidak dapat hadir karena sedang mengikuti rangkaian pelantikan di Jakarta.
"Bapak Gubernur dan Bupati menyampaikan salam kepada semua jamaah. Mereka tidak bisa hadir karena harus mengikuti pelantikan oleh Presiden Prabowo di Jakarta," jelas Fadlul Rachman.
Meski demikian, suasana perayaan tetap meriah dengan kehadiran berbagai tokoh penting dan ribuan jamaah yang datang dari berbagai daerah.
Dikesempatan yang sama, Kakanwil Kemenag NTB, Zamroni, menyampaikan bahwa di usia 73 tahun, Maraqitta'limat telah memberikan kontribusi luar biasa bagi dunia pendidikan dan dakwah, tidak hanya di Lombok Timur, tetapi juga di seluruh NTB.
"Pondok pesantren ini telah mengukir sejarah besar dalam membangun generasi yang unggul dan berakhlak mulia," ungkap Zamroni.
Acara Hultah ditutup dengan pengajian yang disampaikan oleh Ustadz Rifki, putra bungsu TGH. Hazmi Hamzar, sebagai penutup rangkaian perayaan. (*)